[TOP 15] Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

[TOP 15] Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Duarr! kembali lagi bersama saya si penulis artikel dan si pengurus blog yang malas, kali ini saya akan membahar informasi seputar game-game terbaru yang akan di rilis bulan maret 2020.

Sebelumnya saya juga sempat menulis sebuah artikel seputar game-game terbaru yang dirilis pada bulan januari dan februari 2020, dan artikel ini adalah lanjutan dari artikel tersebut, yang bekemungkinan akan saya update terus secara berkala sampai bulan selanjutnya, jadi pantau terus ea mamang.

Dan diluar dari daftar game-game yang akan saya bahas ini, mungkin akan ada game yang di tunda atau di undurkan tanggal rilis, ini untuk antisipasi saja sih. Tapi artikel saya tulis berdasar tanggal rilis yang di publish langsung dari website resmi atau dari situr berita games terpercaya.

Oke tanpa banyak basa basi lagi, langsung saja kita lihat, apa saja sih daftar game yang akan rilis di bulan maret 2020 ini. 

Dan ini dia daftar gamenya:


1.  Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX merupakan sebuah remix dari game Pokemon Mystery Dungeon: Rave dan Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team.

Nintendo memutuskan untuk menggabungkan kedua game tersebut menjadi Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX, kalau gambaran yang gampanya sih ni bukan merupakan game pokemon yang sering kalian mainkan.

Game Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX ini lebih ke explore dungeon dan mendapatkan hadiah di dalamnya walaupun kalian akan bermain sebagai pokemon dalam game ini dengan jurus jurus yang familiar.

Sedikit mengbahas sedikit dificulty sepertinya pokemon mencoba cara yang sama pada pokemon sword dan shield yang dimana Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX mencoba menggait anak-anak non veteran dan memberikan sebuah game yang cukup newbie friendly.

Soalnya dalam game remix ini akan ada mode auto yang dimana kalian bisa membiarkan pokemon kalian berjalan sendiri tetapi akan kembali manual ketika kalian bertemu dengan musuh.

Batasan membawa delapan pokemon pada sebuah party juga akan menambahkan persentase kalian dalam menamatkan sebuah dungeon.

Dan salah satu hal yang menarik pada game Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX ini tentu saja pada bagian grafiknya yang sekarang sudah 3D.

Dan game Pokemon Mystery Dungeon: Rescue Team DX ini merupakan sebuah game yang dirilis pada tanggal 6 maret 2020 ekskusif hanya untuk Nintendo Switch saja.

2. Ori and the Will of the Wisps 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Ori and the Will of the Wisps  merupakan squel game series game Ori yang menjadi salah satu game flatformer dengan story yang sangat memorable dan juga art yang membuat gak gampang lupa dengan game ini.

Dan untuk squel ini saya rasa kalian akan sangat merasakan emosional yang sama dan tentu saja dengan pengalaman memanjakan mata dan juga mata yang gak jauh beda dengan game sebelumnya.

Dan menurut saya akan ada banyak upgrade gameplay di bagian combat battle, jadi kalau di bagian pertama itu kita mempelajari pattern dengan beberapa tombol, di squel ini kita akan mencoba senjata, seperti pedang, tombak, panah, palu dan juga spirit box.

Kerennya lagi! kalian akan bertarung secara realtime dimana kalian di haruskan mengganti senjata di keadaan berlangsungnya game tersebut secara strategis dan taktis.

Tidak hanya di bagian senjata, terdapat beberapa update movement seperti grafling hook yang bisa membuat Ori bisa berpindang dari tempat satu ke ketempat lainya dan juga bisa berputar seperti tornado untuk masuk ke dalam tanah.

Dan yang terakhir yang menurut saya manarik adalah terdapatnya monster - monster besar yang sepertinya akan menjadi boss fight dengan design yang sangat super duper keren, jadi saya rasa game ini sangat cocok buat kalian mainkan di bulan ini.

Tapi buat kalian yang masih belum mencoba game pertamanya, saya sarankan buat mainin game yang pertamanya dulu.

Dan game Ori and the Will of the Wisps ini merupakan game yang di rilis pada tanggal 11 maret 2020 pada PC dan juga Xbox One.

3. Cooking Mama: Cookstar 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Salah game wajib buat kalian mainkan di nintendo DS pada jamannya mau kalian cowo, cewek atau cowo setengah cewek saya rasa kalian akan senang - senang saja memainkan game ini, karna pada saat itu fitur layar touch screen yang terdapat di nintendo ds menjadi hal yang sangat menyenangkan pada saat memainkan game yang satu ini.

Cooking Mama: Cookstar akhirnya datang untuk nintendo switch dan yang menarik tentunya game ini hanya bisa dimainkan oleh switch.

Salah satu hal yang harus di bahas juga, saya rasa si mama ini sudah jadi selebgram yah, dimana sehabis masak itu kalian bisa memfoto makanan tersebut atau juga di share dan filter agak makanan terlihat lebih menggugah selera makan.

Dan game ini merupakan sebuah game yang dirilis 13 maret 2020 eksklusif hanya untuk Nintendo Switch saja.

4. My Hero One's Justice 2 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

My Hero One's Justice 2  merupakan sebuah game yang di angkat dari anime boku no hero academia dan yang pastinya kalian sudah pada tau yah terutama kalian pecinta anime.

Di game My Hero One's Justice 2 ini kalian akan bisa memainkan 40 karakter dimana 17 karakter ini bisa di bilang terhitung baru yang bergabung dalam game My Hero One's Justice 2  ini.

Terus di sisi lainya, kalian akan mendapatkan story mode yang baru base on manga dan animenya yang dimana kalian melihat penampakan overhoul di trailernya yang dimana itu akan membawa kita ke act pertama season 3.

Kalau menurut saya, kurang lebih game-game anime hanya menjadi fans service doang dimana kalian bisa menggunakan karakter kesukaan kalian untuk bertarung satu sama lain.

Dan game My Hero One's Justice 2 ini merupakan sebuah game yang dirilis pada tanggal 13 maret 2020 pada Playstation 4, Xbox one, Nintendo, Switch dan juga PC melalui steam.

5. Nioh 2 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Walaupun diberi nama Nioh 2 game ini merupakan prequel dari game Nioh pertama, jadi buat kalian yang mengharapkan lanjutaan cerita dari game pertama berarti kalian salah total.

Game yang satu ini hadir dengan senjata - senjata baru, skill yang makin banyak dan tentu saja youka - youka yang siap untuk kalian hadapi.

Buat kalian yang berharap akan bermain sebagai William kalian harus bersedih karna di game ini kalian akan di bebaskan untuk membuat karakter kalian sendiri, William yang saya maksud adalah William di game pertamanya yahh.

Tapi kalau kalian rindu dengan sosok William, waktu itu saat open beta dengan kita punya sava-an Nioh 1 kalian bisa mendapatkan semacam kosmetik yang membuat kalian terlihat seperti William.

Dan game Nioh 2 ini merupakan sebuah game yang dirilis secara eksklusif untuk PS4 pada tanggal 13 maret 2020 dan seharusnya sih akan di rilis di PC, tapi sampai sekarang belum ada tanggal pastinya, jadi mohon bersabar yahh PC gamers.

6. Animal Crossing: New Horizons 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Game simulasi yang satu ini akan sedikit berbeda karna kalian disini akan menempati sebuah pulau dan membangun pulau tersebut dari nol. jadi disini kalian bukan lagi menempati desa yang sudah jadi, jadi bisa di bilang crafting merupakan element yang sangat penting ketika memainkan game Animal Crossing: New Horizons ini.

Karna di game Animal Crossing: New Horizons ini, kalian akan di tuntut untuk menebang pohon mengambil batu dan hal lainya, dan itu dilakukan untuk membangun barang-barang untuk pulau kalian sendiri.

Dan salah satu hal yang sangat menarik menurut saya, kalian bisa me remodel design dari pulau yang kalian tempati ini, jadi di game Animal Crossing: New Horizons ini, jadi kalian bisa saja menambahkan air terjun, mengatur aliran sungai dll.

Walau hidup sendiri di sebuah pulau, kalian akan di temani villager yang ada di pulau tersebut, jadi gak terlalu lonely hidup kalian, tapi balik lagi, disini kalian yang akan mengatur sepenuhnya pulau.

Karna pada saat mereka mencoba membangun tempat mereka seperti ingin membangun rumah, mereka akan meminta ijin terlebih dahulu, jadi gak bakalan ganggu skema yang sedang kalian bangun.

Kalau ngobrolin online, di game Animal Crossing: New Horizons ini, kalian bisa mengundang 1 sampai 8 orang di satu pulau walaupun pada saat bermain kalian hanya bisa bermain dengan empat orang saja untuk game co-opnya.

Game Animal Crossing: New Horizons ini merupakan sebuah game yang di rilis pada tanggal 20 maret 2020 eksklusif hanya untuk Nintendo Switch saja yah.

7. Doom Eternal 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Yupss, game ini yang satu ini seharusnya sudah pada tau yahh, salah satu game yang cukup tua dimana kalian akan masuk ke neraka, membasmi musuh-musuh dengan penampilan yang menakutkan dengan senjata-senjata yang gak santai dan darah dimana-mana akan menjadi hal yang biasa - biasa saja pada game ini.

Salah satu hal yang menarik pada game Doom Eternal ini adalah Battle mode, sebuah mode satu lawan dua, dimana salah satu player akan berperan sebabagi demon atau monster yang dimana kalian bisa men summon monster - monster kecil untuk menggal ganggu doom slayer.

Dan game Doom Eternal ini merupakan sebuah game yang akan di rilis pada tanggal 20 maret 2020 mendatang pada PC, PS4, Xbox one dan juga Google Stadia.

8. Bleeding Edge 

Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020

Game yang satu ini hadir dari Ninja Theory yang terkenal dengan hell blade, DMC pada tahun 2013, nah kalian Ninja Theory me rilis sebuah game bertemakan Overwach yang dimana 4 petarung akan bertarung dengan 4 pemain lainya dengan karakter - karakter yang mempunyai skillnya masing masing.

Dan game Bleeding Edge ini merupakan sebuah game yang akan di rilis pada tanggal 24 maret 2020 pada Xbox one dan juga PC.

Note: di bawah ini merupakan game yang dirilis juga pada bulan maret tapi gak bisa saya bahas secara mendalam di karnakan saya seorang pemalas.

9. Murder by Numbers (6 Maret 2020)
10. Stela (13 Maret 2020)
11. MLB The Show 20 (12 Maret 2020)
12. Doom 64 Re-Release (20 Maret 2020)
13. Half-Life: Alyx (23 Maret 2020)
14. One Piece: Pirate Warriors 4 ( 27 Maret 2020)
15. Persona 5: Royal (31 Maret 2020)

Dan itulah daftar game terbaru di bulan maret 2020, yang dapat kalian beli dan mainkan sekarang juga, mungkin masih banyak lagi game-game lainnya yang belum saya sebut pada artikel di atas.

Untuk itu jika kalian mempunyai rekomendasi game-game terbaru yang menurut kalian pantas untuk dimainkan di tahun ini, kalian bisa berkomentar pada kolom komentar yang telah saya sediakan dibawah. 

Tapi lepas dari itu terimakasih untuk kalian yang telah berkunjung ke website saya ini, semoga artikel didalamnya bisa menjadi artikel yang bermanfaat bagi kalian semua.

Artikel ini akan terus saya update jika saya rasa ada game-game terbaru yang belum saya sebut di bulan maret lainya yang memang patut untuk ada dalam daftar artikel ini.

Jadi pantau terus feedergame, untuk mengetahui updatetannya dengan subcribe atau like mediasocial yang telah saya sediakan dibawah.

Tidak ada komentar untuk "[TOP 15] Game "TERBARU" di Bulan Maret 2020"